KATA BIJAK MOTIVASI, KETIKA HARAPAN TAK KUNJUNG DATANG

 on Senin, 23 Juni 2014  

Kata bijak motivasi yang saya bagikan kali ini saya peroleh beberapa hari yang lalu dari seseorang yang begitu bijaksana dalam memberikan nasehat yang motivatif. Kata-kata ini dapat membuat kita berintrospeksi diri atas apa yang kita lakukan dan kita niatkan tatkala sesuatu yang kita harap-harapkan dan kunjung datang. Lewat kata-kata ini, saya mengingatkan diri saya sendiri dan mengajak pembaca sekalian untuk senantiasa bersungguh-sungguh dalam mengupayakan sesuatu karena Tuhan akan memberikan yang terbaik sesuai dengan kondisi,niat dan ikhtiar kita. Kalimat dalam nasehat tersebut lah yang kami tuliskan disini dengan nama Kata bijak motivasi


Kata Bijak Motivasi untuk Diri Sehari-hari

Dalam menjalani hidup sehari-hari, mungkin terkadang kita menemui hal-hal yang kurang sesuai dengan apa yang kita harapkan. Sudah berusaha sedemikian rupa namun tak juga mendapatkan apa yang kita inginkan. Mungkin tidak dalam semua hal kita mengalami kondisi semacam itu, namun bisa jadi dalam satu, dua, atau beberapa hal yang kita jalani dalam kehidupan ini seolah seperti itu. Kondisi yang membuat kita bertanya-tanya, "Mengapa saya tak juga mendapati apa yang saya inginkan?" Jika Anda menemui ada salah satu bagian dalam hidup Anda yang seperti itu, maka pada bagian itu mungkin nasehat kata bijak motivasi yang saya bagikan kali ini sesuai dan cocok untuk Anda.

Nasehat bijak dan motivatif yang saya peroleh belum lama ini intinya kurang lebih adalah sebagai berikut :
"Jika ada sesuatu yang kita inginkan namun tak juga kunjung datang maka salah satu yang perlu kita cek adalah Niat dan Keseriusan kita. Karena Tuhan tidak akan memberikan anugrah kepada hamba-Nya tanpa ada Niat yang kuat dan upaya yang sungguh-sungguh untuk mencapainya."


Kata bijak motivasi niat dan kesungguhan
Mungkin ada dari kita yang komentar, ketika seseorang sudah mengharapkan sesuatu, atau berharap mencapai sesuatu maka sudah barang tentu ia sudah punya niat untuk itu. Namun faktanya tidaklah demikian. Ada perbedaan yang cukup mendasar antara keinginan dengan niat. Sebatas punya harapan dan berangan-angan mendapatkan harapan itu, barulah dinamakan Keinginan. Sementara yang dimaksud dengan Niat adalah keinginan yang sungguh-sungguh yang kemudian melahirkan tindakan yang juga sungguh-sungguh untuk mewujudkannya.

Jadi, berdasarkan Kata bijak motivasi yang saya peroleh kemarin membuat saya bertanya-tanya, "Ketika ada sesuatu yang kita harapkan tak juga kunjung terwujud, jangan-jangan niat kita sendiri belum kuat sehingga tindakan/usaha kita pun juga belum sepenuhnya sungguh-sungguh?" Karena Tuhan sendiri pada dasarnya mempunyai sifat yang pemurah dan Maha Pengabul doa-doa hamba-hamba-Nya.

Bagi kita yang mempunyai impian tertentu yang ingin diwujudkannya, atau bagi yang mendapati apa yang diingin-inginkan belum juga kunjung datang, inilah kata bijak yang dapat kami bagikan kali ini :
" Karunia Tuhan selalu ada setiap hari dan setiap saat.
Namun bagi yang tidak punya Kesungguhan Niat dan Ikhtiar
mungkin tidak akan menemukannya "

Semoga tulisan kecil ini dapat membuat kita, mengingatkan kita untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Dengan tulisan ini sama sekali tidak ada maksud dan niat menggurui. Tulisan ini saya buat agar sewaktu-waktu saya dapat membaca lagi apa pelajaran yang saya dapatkan hari ini. Siapa tahu dengan saya publish bisa semakin banyak orang yang mendapatkan manfaat karenanya.

Ada lagi tulisan lain yang saya beri judul Kata Bijak Kehidupan Ketika Disakiti, Kata bijak Cinta Mario Teguh Bagi Yang Patah Hati, dan lain-lain yang semoga bermanfaat disamping tulisan ini mengenai Kata bijak motivasi
KATA BIJAK MOTIVASI, KETIKA HARAPAN TAK KUNJUNG DATANG 4.5 5 Unknown Senin, 23 Juni 2014 Kata bijak motivasi yang saya bagikan kali ini saya peroleh beberapa hari yang lalu dari seseorang yang begitu bijaksana dalam memberikan n...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © KATA MUTIARA BIJAK.